Pembangunan Jembatan di Desa Bangkit Jaya Segera Rampung

0

JIRAK JAYA,Tagarsumsel.com – Pembangunan Jembatan di Desa Bangkit Jaya Kecamatan Jirak Jaya Kabupaten Musi Banyuasin dengan Volume 4 x 7 M yang menghubungkan antar Desa Bangkit Jaya menuju Desa Kertayu segera rampung.
“Jadi jembatan ini sudah rampung 90 persen, tinggal perapihannya saja tak lama lagi jembatan ini bisa digunakan masyarakat,” kata Kepala Desa Bangkit Jaya Sidik saat dikonfirmasi kemarin ( 1/1/2025)

Dikatakannya, pembangunan infrastruktur jembatan ini menjadi fokusan Pemerintah Desa Bangkit Jaya, mengingat potensi manfaat sangat besar dengan adanya jalur penghubung dua Kecamatan.
“Tidak hanya sekedar menghubungkan Kecamatan Jirak Jaya dan Kecamatan Sungai Keruh saja, tetapi jalan ini dapat digunakan sebagai jalur alternatif bagi masyarakat yang akan melintas menuju Kabupaten Musi Banyuasin,” Ucap Kades

Selain membangun jembatan Pemdes Bangkit Jaya juga telah memperbaiki akses jalan yang ada disekitar jembatan yang dibangun .

“Jalan tersebut juga kita rapikan meskipun secara gotong royong agar ketika musim penghujan air tidak lagi tergenang,” ungkapnya

Dengan adanya jembatan ini tentunya berdampak pada perekonomian dan kualitas hidup masyarakat akan terus meningkat. “Ya, pastinya berdampak untuk kepentingan masyarakat,”pungkasnya ( Iwan/ Nurdin )

Leave A Reply

Your email address will not be published.